Doa Kelima Shahifah Sajjadiyah

Prioritas: c, Kualitas: b
tanpa foto
tanpa infobox
tanpa alih
Dari wikishia
Doa, Munajat dan Ziarah

Doa Kelima Shahifah Sajjadiyah (bahasa Arab: الدعاء الخامس من الصحيفة السجادية) termasuk dari doa-doa Shahifah Sajjadiyah Imam Sajjad as yang mengupas tentang doa untuk dirinya, keluarga dan para pecintanya demi keteguhan di jalan yang lurus dan mencari nikmat, hidayah, mendekatkan diri kepada Allah dan keamanan. Imam Sajjad as dalam doa ini juga menyinggung tentang keajaiban-keajaiban penciptaan yang tak terhingga, pengaruh keterikatan pada pemberian dan rahmat Ilahi, perhatian pada keagungan dan anugerah-anugerah Ilahi, dan tidak terbatasnya kekuasaan Allah.

Doa kelima telah dijelaskan di dalam kitab-kitab syarah Shahifah Sajjajdiyah seperti Deyare Asyeqan karya Husain Anshariyan dengan bahasa Persia dan Riyadh al-Salikin karya Sayid Alikhan Madani dengan bahasa Arab.

Pelajaran-pelajaran

Tema asli doa kelima Shahifah Sajjadiyah mengenai doa untuk dirinya sendiri, keluarga dan para pecinta guna mendapatkan keteguhan di jalan yang lurus dan penyembahan Allah, dan juga permohonan nikmat, petunjuk dan keamanan. Pelajaran-pelajaran doa ini yang keluar dari Imam Sajjad as dalam 15 untaian[1] adalah sebagai berikut:

  • Keajaiban-keajaiban penciptaan yang tak terhingga adalah tanda dari kebesaran dan keagungan Allah
  • Tidak terbatasnya kekuasaan Allah
  • Doa untuk kebebasan dari keburukan dunia dan siksa akhirat
  • Permohonan rahmat dari Allah yang rahmat-Nya tak kan sirna
  • Permohonan kedekatan Ilahi dari Allah yang tak bisa dilihat
  • Permohonan kehormatan dan kemuliaan manusia yang tinggi dari Allah yang Maha Tinggi
  • Permohonan dari Allah yang Maha Tahu terhadap semua rahasia dan batin manusia supaya tidak dicampakkan
  • Pengaruh-pengaruh keterikatan hati kepada pemberian dan rahmat Ilahi: ketidak butuhan kepada orang lain dan tidak takut terpisah dari orang lain
  • Perlindungan kepada pengaturan dan solusi Allah dari tipu daya para musuh, dan menetap aman dari peristiwa-peristiwa harian
  • Permohonan nikmat penjagaan dan petunjuk Ilahi
  • Perlindungan kepada pertolongan dan petunjuk Allah dari kejahatan setiap kekuatan yang menghinakan dan menyesatkan (pengaruh-pengaruh berlindung kepada wilayah Ilahi)
  • Permohonan kemuliaan dan anugerah Ilahi
  • Perhatian kepada keagungan dan nikmat-nikmat Ilahi
  • Keagungan kedudukan para pendakwah Ilahi (menyeru kepada Allah bukan kepada dirinya)[2]

Penjelasan-penjelasan

Di dalam kitab-kitab syarah Shahifah Sajjadiyah, doa kelima telah diberi penjelasan dalam beberapa pragraf. Husain Anshariyan dalam kitab Deyare Asyeqan menjabarkan doa ini.[3] Doa ini juga dijelaskan dengan bahasa Persia di dalam kitab Syuhud wa Shenakt karya Mohammad Hasan Mamduhi,[4] Asrare Khamusyan karya Mohammad Taqi Khallaji, [5] dan beberapa kitab yang lain.

Doa kelima Shahifah Sajjadiyah juga diberi penjelasan dengan bahasa Arab di dalam beberapa kitab seperti Fi Zhilal al-Shahifah al-Sajjadiyah karya Mohammad Jawad Moghniyah, [6]Riyadh al-Arifin karya Mohammad bin Mohammad Darabi,[7] dan beberapa kitab lain seperti Afaq al-Ruh karya Sayid Husain Fadhlullah[8] dan Riyadh al-Salikin karya Sayid Alikhan Madani[9] Kosakata-kosakata doa ini juga dijelaskan artinya di dalam syarah literal, Ta'liqat ala al-Shahifah al-Sajjadiyah karya Faidh Kasyani,[10]

Teks dan Terjemahan Doa

Doa Kelima Shahifah Sajjadiyah
Terjemahan Teks Arab
Doa Imam Sajjad as untuk Dirinya dan Ahli Wilayahnya.
وَ کانَ مِنْ دُعَائِهِ علیه‌السلام لِنَفْسِهِ و لِأَهْلِ وَلَایتِهِ
Wahai Dia yang keajaiban kebesaran-Nya tidak pernah terhenti! Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya halangilah kami untuk menolak kebesaran-Mu.
یا مَنْ لَا تَنْقَضِی عَجَائِبُ عَظَمَتِهِ، صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ احْجُبْنَا عَنِ الْإِلْحَادِ فِی عَظَمَتِک
Wahai Dia yang kelanjutan kekuasaan-Nya tidak pernah berakhir! Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya bebaskanlah kuduk-kuduk kami dari siksa-Mu.
وَ یا مَنْ لَا تَنْتَهِی مُدَّةُ مُلْکهِ، صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ أَعْتِقْ رِقَابَنَا مِنْ نَقِمَتِک
Wahai Dia yang perbendaharaan kasih-Nya tidak pernah habis Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya beri kami bagian dari kasih-Mu.
وَ یا مَنْ لَا تَفْنَی خَزَائِنُ رَحْمَتِهِ، صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ وَ اجْعَلْ لَنَا نَصِیباً فِی رَحْمَتِک
Wahai Dia yang mata siapapun tidak sanggup memandang-Nya! Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya dekatkanlah kami ke haribaan-Mu.
وَ یا مَنْ تَنْقَطِعُ دُونَ رُؤْیتِهِ الْأَبْصَارُ صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ أَدْنِنَا إِلَی قُرْبِک‏
Wahai Dia yang di depan kebesaran-Nya segala kebesaran menjadi kecil Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya muliakanlah kami dengan diri-Mu.
وَ یا مَنْ تَصْغُرُ عِنْدَ خَطَرِهِ الْأَخْطَارُ، صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ کرِّمْنَا عَلَیک
Wahai Dia yang segala berita tersembunyi di sisi-Nya tampak jelas Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya janganlah Engkau permalukan kami di hadapan-Mu.
وَ یا مَنْ تَظْهَرُ عِنْدَهُ بَوَاطِنُ الْأَخْبَارِ، صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ لَا تَفْضَحْنَا لَدَیک
Ya Allah cukupkanlah kami dengan pemberian-Mu sehingga tidak memerlukan pemberian yang lain cukupkanlah kami dengan hubungan-Mu sehingga tidak kesepian karena orang-orang menjauhi kami kami tidak menginginkan siapapun setelah mendapat anugerah-Mu kami tidak kesepian ditinggalkan siapapun setelah mendapat karunia-Mu.
اللَّهُمَّ أَغْنِنَا عَنْ هِبَةِ الْوَهَّابِینَ بِهِبَتِک، وَ اکفِنَا وَحْشَةَ الْقَاطِعِینَ بِصِلَتِک حَتَّی لَا نَرْغَبَ إِلَی أَحَدٍ مَعَ بَذْلِک، وَ لَا نَسْتَوْحِشَ مِنْ أَحَدٍ مَعَ فَضْلِک
Ya Allah Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya perdayakan untuk kami, jangan perdayakan kami bermakarlah untuk kami, jangan bermakar kepada kami berikan kekuasaan kepada kami jangan berikan kekuasaan pada orang lain.
اللَّهُمَّ فَصَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ کدْ لَنَا وَ لَا تَکدْ عَلَینَا، وَ امْکرْ لَنَا وَ لَا تَمْکرْ بِنَا، وَ أَدِلْ لَنَا وَ لَا تُدِلْ مِنَّا
Ya Allah Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya jagalah kami dari-Mu peliharalah kami dengan-Mu tunjuki kami kepada-Mu jangan jauhkan kami dari-Mu Sungguh, orang yang Kaujaga mendapat keselamatan orang yang Kautunjuki memperoleh pengetahuan orang yang Kaudekatkan meraih keberuntungan.
اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ قِنَا مِنْک، وَ احْفَظْنَا بِک، وَ اهْدِنَا إِلَیک، وَ لَا تُبَاعِدْنَا عَنْک إِنَّ مَنْ تَقِهِ یسْلَمْ وَ مَنْ تَهْدِهِ یعْلَمْ، وَ مَنْ تُقَرِّبْهُ إِلَیک یغْنَمْ
Ya Allah Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya lindungi kami dari ketajaman perubahan zaman kejelekan tipuan setan kepahitan kekejaman sultan.
اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ اکفِنَا حَدَّ نَوَائِبِ الزَّمَانِ، وَ شَرَّ مَصَایدِ الشَّیطَانِ، وَ مَرَارَةَ صَوْلَةِ السُّلْطَانِ
Ya Allah sungguh cukuplah orang bergantung dengan karunia kekuatan-Mu Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya cukupkanlah kami Orang-Orang yang memberi memberi dari limpahan anugerah-Mu Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya berilah kami Orang-orang yang mendapat petunjuk mendapat petunjuk dari cahaya wajah-Mu Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya tunjukilah kami.
اللَّهُمَّ إِنَّمَا یکتَفِی الْمُکتَفُونَ بِفَضْلِ قُوَّتِک، فَصَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ اکفِنَا، وَ إِنَّمَا یعْطِی الْمُعْطُونَ مِنْ فَضْلِ جِدَتِک، فَصَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ أَعْطِنَا، وَ إِنَّمَا یهْتَدِی الْمُهْتَدُونَ بِنُورِ وَجْهِک، فَصَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ اهْدِنَا
Ya Allah orang yang Engkau kasihi takkan menderita ditinggalkan siapapun orang yang Engkau beri takkan kekurangan tidak diberi siapapun orang yang Engkau beri petunjuk takkan disesatkan oleh kesesatan siapapun.
اللَّهُمَّ إِنَّک مَنْ وَالَیتَ لَمْ یضْرُرْهُ خِذْلَانُ الْخَاذِلِینَ، وَ مَنْ أَعْطَیتَ لَمْ ینْقُصْهُ مَنْعُ الْمَانِعِینَ، وَ مَنْ هَدَیتَ لَمْ یغْوِهِ إِضْلَالُ الْمُضِلِّینَ
Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya lindungilah kami dari hamba-hamba-Mu dengan kekuasaan-Mu bebaskan kami dari selain-Mu dengan bantuan-Mu tunjuki kami jalan kebenaran dengan bimbingan-Mu.
فَصَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ امْنَعْنَا بِعِزِّک مِنْ عِبَادِک، وَ أَغْنِنَا عَنْ غَیرِک بِإِرْفَادِک، وَ اسْلُک بِنَا سَبِیلَ الْحَقِّ بِإِرْشَادِک
Ya Allah Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya jadikan keselamatan hati kami dalam menyebut kebesaran-Mu jadikan kesantaian tubuh kami dalam mensyukuri nikmat-Mu jadikan gerakan lidah kami dalam menggambarkan anugerah-Mu.
اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ اجْعَلْ سَلَامَةَ قُلُوبِنَا فِی ذِکرِ عَظَمَتِک، وَ فَرَاغَ أَبْدَانِنَا فِی شُکرِ نِعْمَتِک، وَ انْطِلَاقَ أَلْسِنَتِنَا فِی وَصْفِ مِنَّتِک
Ya Allah Sampaikan salawat kepada Muhammad dan keluarganya Jadikanlah kami di antara para pemanggil-Mu yang memanggil orang kepada-Mu Jadikan kami para pembimbing-Muyang membimbing orang kepada-Mu jadikan kami orang yang paling istimewa di sisi-Mu (Wahai yang Paling Pengasih dari segala yang mengasihi!).
اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَی مُحَمَّدٍ وَ آلِهِ، وَ اجْعَلْنَا مِنْ دُعَاتِک الدَّاعِینَ إِلَیک، وَ هُدَاتِک الدَّالِّینَ عَلَیک، وَ مِنْ خَاصَّتِک الْخَاصِّینَ لَدَیک، یا أَرْحَمَ الرَّاحِمِینَ

Catatan Kaki

  1. [ https://www.erfan.ir/farsi/sahifeh5/faraz1 terjemahan dan penjelasan doa kelima Shahifah Sajjadiyah] Situs Erfan
  2. Ansariyan, Deyare Asyeqan, jld. 3, hlm. 229-536
  3. Anshariyan, Deyare Asyeqan, jld. 3, hlm. 347-565
  4. Mamduhi, Ketab Syuhud wa Syenakht,9 jld. 1, hlm. 337-356
  5. Khallaji, Asrare Khamusyan, jld. 2, hlm. 229-536
  6. Moghniyah, Fi Zhilal al-Shahifah, hlm. 107-118
  7. Darabi, Riyadh al-Arifin, hlm. 97-103
  8. Fadhlullah, Afaq al-Ruh, jld. 1, hlm. 115-131
  9. Madani, Riyadh al-Salikin, jld. 2, hlm. 135-173
  10. Faidh Kasyani, Ta'liqat ala al-Shahifah al-Sajjadiyah, hlm. 29-30

Daftar Pustaka

  • Anshariyan, Husain. Deyare Asyeqan: Tafsir Jami' Shahifah Sajjadiyah. Teheran: Peyame Azadi, 1373 HS.
  • Khallaji, Mohammad Taqi. Asrare Khamusyan. Qom: Partuwe Khurshid, 1383 HS.
  • Darabi, Mohammad bin Mohammad. Riyadh al-Arifin fi Syarh al-Shahifah al-Sajjadiyah. Riset Husain Dargahi. Teheran: Penerbit Uswah, 1379 HS.
  • Fadhlullah, Sayid Mohammad Husain. Afaq al-Ruh. Beirut: Dar al-Malik, 1420 H.
  • Faidh Kasyani, Mohammad bin Murtadha. Ta'liqat ala al-Shahifah al-Sajjadiyah.Teheran: muassasah al-Buhuts wa al-Tahqiqat al-Tsaqafiyah, 1407 H.
  • Madani Syirazi, Sayid Alikhan. Riyadh al-Salikin fi Syarh Shahifah Sayyid al-Sajidin. Qom: Muassasah al-Nasyr al-Islami, 1435 H.
  • Mughniyah, Mohammad Jawad. Fi Zhilal al-Shahifah al-Sajjadiyah. Qom: Dar al-Kitab al-Islami, 1428 H.
  • Mamduhi Kermanshahi, Hasan. Syuhud wa Syenakht, Terjumeh wa Syarh Shahifah Sajjadiyah, dengan pengantar Ayatullah Jawadi Amoli. Qom: Bustan Ketab, 1388 HS.