wikishia:Artikel Pilihan/2019/52

Dari wikishia

Abbas bin Ali bin Abi Thalib (bahasa Arab: العباس بن علي بن أبي طالب عليه السلام) yang lebih dikenal dengan Abul Fadhl dan Qamar Bani Hasyim adalah anak dari pasangan Imam Ali as dan Ummul Banin, pemimpin dan pemegang panji pasukan Imam Husain as pada peristiwa Karbala. Di Karbala ia menjadi pemberi minum (Saqqa) pasukan, oleh karenanya ia dikenal di kalangan Syiah dengan "Pemberi minum bumi tandus Karbala". Abul Fadhl al-Abbas mempunyai kedudukan tinggi di antara para keturunan imam dan orang-orang Syiah pada hari Tasu'a (9 Muharram) mengadakan majelis duka baginya. Menurut riwayat-riwayat, pada hari 7 Muharram tahun 61 H/681, disaat persediaan air di kemah Imam Husain as mulai berkurang, Abbas berhasil membawa air kepada pasukan. Pada tanggal 10 Muharram ia juga pergi ke arah Sungai Eufrat demi mendapatkan air. Namun dalam perjalanan pulang, kendi airnya dipanah oleh pihak musuh dan kedua tangannya dipotong yang menyebabkannya gugur sebagai syahid.

(Selengkapnya...)